MA Luncurkan Case Tracking System Terbaru
Berita

MA Luncurkan Case Tracking System Terbaru

KY berharap manajemen informasi penanganan perkara akan menjadi lebih baik.

ASH
Bacaan 2 Menit

Ditambahkan Ridwan saat peluncuran sistem ini diperintahkan setiap Satker di pengadilan seluruh Indonesia termasuk MA sendiri melaksanakan sistem informasi penelusuran perkara ini secara bertahap. Misalnya, informasi susunan majelis hakim, nomor perkara, kapan diputus, sidangnya dimana, jadwal persidangan kapan yang diperoleh melalui website dan meja informasi di setiap pengadilan.

“Dengan diterapkan sistem informasi penelusuran manajemen perkara ini diharapkan kebocoran perkara tidak terjadi lagi. Masyarakat umum juga dapat mengontrol pelaksanaan proses pengadilan melalui website. Sebab, beberapa kasus yang mencuap di MA juga diketahui pertama kali dari website.” 

Menanggapi peluncuran sistem ini, Wakil Ketua KY, Imam Anshori Saleh mengapresiasi diterapkan sistem  penelusuran penanganan perkara di pengadilan termasuk di MA. “Kita gembira MA sudah melakukan perbaikan dalam hal hal sistem penelusuran perkara, nantinya hingga awal 2014 setiap pengadilan di Indonesia menerapkan sistem informasi penelusuran penanganan perkara,” kata Imam saat dihubungi, Sabtu (22/12).

Menurutnya, kasus adanya pemalsuan putusan PK Hengky Gunawan yang dilakukan Yamanie bukti lemahnya manajemen informasi penanganan perkara. Pihaknya, saat berkesempatan bersama MA, seringkali menyarankan agar sistem informasi manajemen penaganan perkara diperbaiki. Makanya, dengan adanya sistem yang baru ini diharapkan manajemen informasi perkara di MA dan pengadilan akan menjadi lebih baik,” harapnya.     

Untuk diketahui, peluncuran otomasi sistem informasi penelusuran perkara ini, MA bekerja sama dengan U.S. Agency for International Development (USAID) melalui proyek Changes for Justice (C4J). Hingga saat ini, lebih dari 100 pengadilan negeri telah dilengkapi dengan sistem informasi penelusuran perkara yang terotomasi. Sistem terotomasi ini juga disertai dengan peningkatan akses publik terhadap informasi pengadilan.

Salah satu cara untuk melakukan hal tersebut adalah melalui meja informasi publik yang baru, seperti di Pengadilan Negeri Denpasar. Makanya, USAID berkolaborasi MA untuk mengembangkan dan mengimplementasikan sistem informasi penelusuran perkara ini untuk meningkatan akses terhadap informasi dan manajemen perkara yang efisien melalui register yang terotomasi, laporan kinerja, formulir dan template, jurnal keuangan, dan jenis perkara.  

Tags: