Hakim Tipikor Kritik Kinerja Sekjen DPR
Berita

Hakim Tipikor Kritik Kinerja Sekjen DPR

Lantaran tak mencari tahu siapa sosok Haris Andi Surahman.

FAT
Bacaan 2 Menit
Sekjen DPR, Nining Indra Saleh (kanan), Wa Ode Nurhayati (tengah) dan Olly Dondokambey (kiri) diruang tunggu pengadilan Tipikor. Foto: Sgp
Sekjen DPR, Nining Indra Saleh (kanan), Wa Ode Nurhayati (tengah) dan Olly Dondokambey (kiri) diruang tunggu pengadilan Tipikor. Foto: Sgp

Suasana persidangan perkara tindak pidana korupsi dengan terdakwa Fahd El Fouz atau Fahd Arafiq sempat panas. Hal tersebut dikarenakan salah anggota majelis hakim, Hendra Yospin, mengkritik kinerja Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPR, Nining Indra Saleh.

"Saudara makan gaji nggak di situ (DPR)? Kenapa nggak cari tahu (siapa sosok Haris Andi Surahman)?" tegas Hendra di persidangan, Selasa (6/11).

Hendra kesal dengan sikap Nining yang tak mencari tahu siapa sosok Haris Andi Surahman yang bisa 'mengacak-acak' DPR. Bahkan, lanjutnya, ada yang mengatakan bahwa Haris merupakan salah satu tenaga ahli DPR.

"Nanti saya cek dari 1400 (tenaga ahli dan asisten anggota dewan, red)," jawab Nining. Sosok Haris yang dianggap hakim bisa 'mengacak-acak' DPR ini sudah terjadi sejak lama. Bahkan beberapa kali di persidangan dengan terdakwa Fahd atau terdakwa Wa Ode, hakim memerintahkan penuntut umum KPK untuk segera menetapkan Haris sebagai tersangka dalam perkara ini.

Kekesalan Hendra tak hanya diarahkan ke Nining. Dua pimpinan Badan Anggaran (Banggar) DPR, Tamsil Linrung dan Olly Dondokambey yang juga menjadi saksi untuk persidangan yang sama tak luput dari teguran hakim.

Teguran Hendra terkait dengan perbedaan kesaksian yang disampaikan Tamsil dan Olly. Saat menjadi saksi untuk terdakwa Wa Ode Nurhayati beberapa waktu lalu, Tamsil mengatakan, pertemuan antara pimpinan Banggar dengan Haris terjadi sekira satu jam lamanya. Sedangkan Olly di persidangan hari ini menyatakan bahwa, pertemuan tersebut berlangsung tak sampai 15 menit.

"Apa yang saudara sampaikan di sini harus kami percaya. Kalau saudara jawab sembarangan kualitas saudara kelihatan karena saudara kan anggota DPR. Saya minta jawab jujur dengan hati nurani," kata Hendra.

Halaman Selanjutnya:
Tags: