DPC AAI Jaksel: Menuju Generasi Advokat yang Solid, Kreatif, dan Melek Teknologi
Terbaru

DPC AAI Jaksel: Menuju Generasi Advokat yang Solid, Kreatif, dan Melek Teknologi

Diharapkan, segenap pengurus yang dilantik dapat membawa visi dan spirit yang sama bagi dunia profesi advokat yang kian solid, kreatif, dan melek teknologi.

Tim Publikasi Hukumonline
Bacaan 3 Menit
Pelantikan Dewan Kehormatan, Dewan Penasihat, dan Pengurus DPC AAI Maju Bersama Jakarta Selatan Periode 2022-2027 pada Jumat (9/12). Foto: istimewa.
Pelantikan Dewan Kehormatan, Dewan Penasihat, dan Pengurus DPC AAI Maju Bersama Jakarta Selatan Periode 2022-2027 pada Jumat (9/12). Foto: istimewa.

“DPC AAI Jaksel!”

 

“Maju, maju, maju. Jaya, jaya, jaya!”

 

Setiap tahunnya, advokat muda lahir di Indonesia. Energi-energi baru hadir dengan semangat dan sejumlah inovasi untuk mewarnai dunia penegakan hukum. Ini menjadi tanda bahwa binar eksistensi advokat tidak pernah pudar dimakan zaman.

 

Ketua Dewan Pimpinan Cabang Asosiasi Advokat Indonesia Jakarta Selatan di bawah kepemimpinan Ranto Simanjuntak (DPC AAI Jaksel), Yudhi Bimantara mengungkapkan, untuk menampung semangat ini, diperlukan sebuah wadah yang mampu membangun rasa solidaritas dan profesionalitas. Wadah ini harus dapat mendukung para advokat untuk menjadi kreatif, berkembang, dan melek teknologi sesuai kebutuhan era 4.0.

 

“Advokat sebagai profesi yang terhormat (officium nobile), independen, dan mandiri dalam dunia penegakan hukum Indonesia. Untuk itu, diperlukan energi pembeda yang harus dimiliki individu advokat dan komunal organisasi advokat dalam menjalankan fungsinya di tengah masyarakat,” ujar Yudhi.

 

Semangat ini pula yang menjadi dasar diselenggarakannya acara Pelantikan Pengurus DPC AAI Jakarta Selatan Periode 2022-2027 pada Jumat (9/12) di Kirana Ballroom, Hotel Kartika Chandra, Jakarta Selatan. Dilantik langsung oleh Ketua Dewan Pimpinan Pusat AAI, Ranto Simanjuntak, turut dilaksanakan pula Pelantikan Dewan Kehormatan dan Dewan Penasihat.

 

Ketua Panitia Pelaksana, Arief Rachman Hakim menjelaskan, Pelantikan Pengurus DPC AAI Jaksel mengambil tema ‘Terbentuknya Organisasi Advokat yang Berbasis Solidaritas dan Kreativitas Teknologi dalam Mewujudkan Generasi Advokat 4.0’. Adapun tema tersebut merupakan gerbang awal untuk memperkenalkan ide yang menjadi visi maupun misi Ketua DPC AAI Jaksel—dalam menjalankan proses kreatif di kepengurusan mendatang.

 

“Kepercayaan kami, ketika spirit ‘Solid, Kreatif, dan Melek Teknologi’ diimplementasikan, ke depan advokat akan lebih memiliki ruang di tengah masyarakat karena melalui semangatnya mampu membawa masyarakat Indonesia lebih melek hukum,” kata Arief.

 

Mewujudkan Advokat yang Solid, Kreatif, dan Melek Teknologi

Hukumonline.com

Pelantikan Pengurus DPC AAI Jakarta Selatan Periode 2022-2027 pada Jumat (9/12). Foto: istimewa.

 

Diharapkan, segenap pengurus yang dilantik dapat membawa visi dan spirit yang sama bagi dunia profesi advokat yang kian solid, kreatif, dan melek teknologi. Energi ini, akan terus dibawa menjadi napas dalam menjalankan kepengurusan DPC AAI Jakarta Selatan selama lima tahun ke depan.

Halaman Selanjutnya:
Tags: