DPC AAI Jaksel: Menuju Generasi Advokat yang Solid, Kreatif, dan Melek Teknologi
Terbaru

DPC AAI Jaksel: Menuju Generasi Advokat yang Solid, Kreatif, dan Melek Teknologi

Diharapkan, segenap pengurus yang dilantik dapat membawa visi dan spirit yang sama bagi dunia profesi advokat yang kian solid, kreatif, dan melek teknologi.

Tim Publikasi Hukumonline
Bacaan 3 Menit

 

Dalam dunia hukum, melek teknologi sendiri merupakan sebuah keniscayaan. Menurut Yudhi, advokat memang masih eksis di masyarakat. Namun, bukan berarti eksistensi tersebut bersifat abadi. Jika advokat kurang kreatif dan tidak melek teknologi, bukan tak mungkin kehadiran advokat akan pudar digantikan robot pintar.

 

“Konsep nyata yang menjadi garis besar visi dan misinya sangatlah sederhana. Cukup dengan diksi ‘Solid, Kreatif, dan Melek Teknologi’. Kami sebagai jajaran pengurus memiliki rasa percaya diri, binar kehidupan advokat ke depan di zaman sekarang ini akan lebih indah dan mampu bersaing dengan  segala rintangan yang ada,” Yudhi melanjutkan.

 

Advokat harus solid, karena melalui spirit solidaritas tumbuh rasa saling percaya, profesionalitas, dan ketahanan persaudaraan antaradvokat. Sementara itu, kreatif hadir sebagai media para advokat untuk mengaryakan khasanah hukum Indonesia. Hal ini agar hukum yang terkesan sebagai ilmu ‘langit’ dapat semakin dinikmati, sekaligus menjadi bahan edukasi demi masyarakat Indonesia yang melek hukum.

 

Terakhir, melek teknologi sebagai suatu kemampuan yang harus dimiliki advokat. Advokat tidak hanya harus mahir dalam menggunakan teknologi, tetapi juga memahami, mengelola, serta menganalisisnya secara aman, efektif, maupun kreatif tanpa melanggar hukum. 

 

Dalam sambutannya, Ketua DPP AAI, Ranto Simanjuntak mengatakan, DPC adalah ujung tombak organisasi advokat Indonesia. Di DPC ada proses kaderisasi dan pemberdayaan anggota. Ke depannya, DPP akan terus mendukung dan memfasilitasi para DPC agar terus berkembang dan menjadi rumah terbaik bagi anggotanya.

 

“DPC Jaksel akan terus mewadahi dan membimbing para advokat muda agar berkembang. Kami akan akan menyelenggarakan pelatihan, ujian, penyumpahan; dan merangkul rekan-rekan yang ingin bergabung untuk terus melakukan upgrading diri dan meningkatkan standar pofesinya. Kepada rekan-rekan yang tergabung dalam organisasi ini, semoga kita tetap solid, menjaga silaturahmi, dan mendukung program kerja, visi, serta misi DPP AAI,” ungkap Yudhi.

 

Adapun pada acara ini, hadir pula Ketua Umum DPP AAI Maju Bersama, Ranto Simanjuntak dan segenap jajarannya; perwakilan DPC AAI se-Jakarta; Kapolresta Jakarta Selatan, dan para tamu undangan lain.

Halaman Selanjutnya:
Tags: