Cara Alicia Lisda Yunita Perkuat Perusahaan dengan Peran In House Counsel
Utama

Cara Alicia Lisda Yunita Perkuat Perusahaan dengan Peran In House Counsel

Ada tiga pilar peran yang menyangkut corporate, government relations, dan compliance.

Willa Wahyuni
Bacaan 6 Menit

Meski in house counsel kerap dianggap hanya mengerjakan seputar review kontrak, nyatanya pekerjaan in house counsel sangat kompleks dan cukup rumit. Untuk mempermudah pekerjaan tersebut, Alicia mengaku telah menggunakan bantuan teknologi.

Salah satu teknologi yang dimanfaatkan tim hukum Lemonilo adalah membangun sistem ticketing agar seluruh permintaan terkait dokumen berfokus pada satu pintu. Selain itu, tim hukum Lemonilo juga menggunakan teknologi milik Hukumonline yaitu Exdoma. Dia menyadari betul pekerjaan legal amat dinamis di era digitalisasi, sehingga mesti bekerja dengan seefektif dan seefisien mungkin.

“Salah satu caranya adalah dengan menggunakan teknologi seperti DMS. Exdoma adalah DMS yang digunakan oleh Lemonilo dan selama dua tahun ini sangat membantu kami,” ujar Alicia.

Fitur Exdoma membantu tim hukum Lemonilo dalam mengingatkan kontrak dan dokumen yang akan habis masa berlakunya jauh-jauh hari sebelumnya. Notifikasi yang diberikan akan membuat tim untuk bersiap-siap melakukan kebijakan.

“Teknologi sangat membantu legal, yang terbaru soal Chat GPT yang dianggap berbahaya, tetapi selama kita mengerti aturan AI itu sendiri, maka akan sangat membantu untuk pekerjaan legal,” lanjut Alicia.

Serap ilmu pengetahuan dari mana pun

Setelah delapan tahun berkutat dengan dunia in house counsel, Alicia berpesan kepada sarjana hukum yang ingin memulai karier ini. Menurutnya, penting untuk dapat menyerap ilmu pengetahuan dari mana saja. Setiap industri memiliki kekurangan dan kelebihannya sendiri.

“Karena ilmu itu ada di mana saja, saya menyarankan untuk mencoba banyak pengalaman. Baik itu di perusahaan maupun di kantor hukum. Kedua, jadilah individu yang willing to learn dan selalu terima kritik dari orang lain,” ujarnya.

Halaman Selanjutnya:
Tags:

Berita Terkait