Tchaikovsky itu Bernama Supriyadi, Sang Komponis di Kalangan Aktivis
Kolom

Tchaikovsky itu Bernama Supriyadi, Sang Komponis di Kalangan Aktivis

​​​​​​​Jiwa komponis Supi, tergambarkan dengan jelas ketika ia memoderasi puluhan jaringan LSM dengan latar belakang fokus isu hukum dan HAM yang berbeda satu sama lain, termasuk pola dan metode advokasinya.

Bacaan 2 Menit

 

Bisa dibilang, progresivitas advokasi revisi KUHP sangat terasa dalam 2 tahun belakangan di tangan sang komponis, Supi. Meski Supi tidak berdiri di atas podium tinggi, di bawah lampu sorot yang terang, sementara di sekitarnya gelap. Justru sebaliknya, Supi yang memegang lampu sorot itu dan mengarahkan pada jaringan LSM yang ia dorong untuk tampil ke podium terdepan.

 

Supriyadi, Seorang Tchaikovsky

Seperti Pyotr Ilyich Tchaikovsky, begitulah sosok Supriyadi. Seorang Komponis asal Rusia yang begitu populer di seantero jagad raya. Tchaikovsky telah menghasilkan banyak mahakarya lintas genre, musik dengan latar belakang dan karakteristik yang berbeda, termasuk lagu, simfoni, opera, balet, instrumental, dan lainnya. Dan mewakafkan dirinya lewat karya-karya musik abadi, seperti Romeo and Juliet, atau The Sleeping Beauty.

 

Selamat jalan Supi, sang Komponis..

 

*)Julius Ibrani adalah Koordinator Program Perhimpunan Bantuan Hukum dan HAM Indonesia/PBHI.

 

Catatan Redaksi:

Artikel Kolom ini adalah tulisan pribadi Penulis, isinya tidak mewakili pandangan Redaksi Hukumonline

Tags:

Berita Terkait