Tahun 2017, Kontribusi MA terhadap Negara Capai Rp18 Triliun
Laptah MA 2017:

Tahun 2017, Kontribusi MA terhadap Negara Capai Rp18 Triliun

Presiden Jokowi memberi penghargaan dan apresiasi setinggi-tingginya atas beberapa capaian MA tahun 2017 tersebut dalam upaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

Aida Mardatillah
Bacaan 2 Menit

 

Hatta juga melaporkan bahwa MA telah melaksanakan rekrutmen Calon Hakim Tahun 2017 dan berhasil menjaring 1.591 putra-putri terbaik untuk menjadi hakim di masa mendatang. Proses yang dilalui dilakukan secara transparan dan akuntabel. Sebab, pelaksanaannya oleh  Panitia Seleksi Nasional terdiri dari KemenPAN-RB, Badan Kepegawaian Negara, BPKP, BPPT, dan Lembaga Sandi Negara. Serta, diawasi langsung oleh Tim Pengawas (Quality Assurance). Baca Juga: Ini 11 Putusan MA Berstatus Landmark Decisions Tahun 2016

 

Di bidang pengawasan, upaya mewujudkan peradilan yang bersih dan berwibawa terus dilakukan. Namun, hal ini harus didukung sumber daya aparatur peradilan yang profesional dan berintegritas. Hatta mengatakan MA melakukan tiga upaya sistematis. Pertama, membangun sistem pengawasan secara terpadu melalui penerbitan berbagai regulasi. Kedua, melakukan pembinaan aparatur peradilan secara kontinyu, intensif dan berkesinambungan. Ketiga, melakukan pembersihan oknum peradilan secara total dan menyeluruh.

 

Terakhir, MA menerbitkan Maklumat No. 1 Tahun 2017 yang isinya menegaskan akan memberhentikan Pimpinan MA atau Pimpinan Badan Peradilan di bawahnya secara berjenjang dari jabatannya selaku atasan langsung apabila ditemukan bukti bahwa proses pengawasan dan pembinaan tidak dilaksanakan secara berkala dan berkesinambungan,” jelasnya.

 

“Bagi aparatur yang tetap nekat melakukan penyimpangan dan pelanggaran disiplin akan ditindak secara tegas,” ujarnya mengingatkan.

 

Mendukung upaya pembersihan badan peradilan, MA juga telah melatih beberapa orang secara khusus untuk diterjunkan ke pengadilan-pengadilan sebagai agen penyamaran (mistery shopper), agar dapat memantau secara langsung perilaku aparatur peradilan di lapangan.

 

Apresiasi

Dalam sambutannya, Presiden Jokowi memberi penghargaan dan apresiasi setinggi-tingginya atas beberapa capaian MA tahun 2017 tersebut dalam upaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Seperti, kecepatan memutus perkara meningkat tajam, tingkat kepuasan berperkara, akuntanbilitas meningkat. “Capaian ini berkontribusi besar bagi percepatan pembangunan nasional,” kata Presiden.

 

“Sekali lagi saya mengapresiasi atas kerja Ketua MA dan seluruh jajaran MA dalam mengelola manajemen perkara, pengelolaan anggaran, dan seleksi calon hakim di lingkungan MA,” ujarnya.

Tags:

Berita Terkait