Segera Daftar! Terbuka 3 Lowongan Kerja Lawyer di Firma Hukum
Terbaru

Segera Daftar! Terbuka 3 Lowongan Kerja Lawyer di Firma Hukum

Terdapat lowongan posisi Mid-Associate Financing & Projects di ATD Law; dan Junior Associate for Corporate Lawyers dan Middle-Senior Associate for Corporate Lawyers di SIDABUKKE & PARTNERS.

Ferinda K Fachri
Bacaan 3 Menit
Ilustrasi profesi lawyer. Foto: Hol
Ilustrasi profesi lawyer. Foto: Hol

Menjadi seorang lawyer di firma hukum menjadi mimpi banyak kalangan lulusan Sarjana Hukum. Untuk itu, penting mengikuti informasi lowongan pekerjaan lawyer melalui media sosial, portal lowongan kerja, maupun publikasi lainnya. Sehubungan dengan itu, Hukumonline kembali mengkompilasikan info peluang kerja pada 2 firma hukum dalam pekan ketiga bulan Juni 2024. Selengkapnya, simak berita berikut ini!

ATD Law

ATD Law berfokus pada pekerjaan komersial korporat. Firma hukum Indonesia ini melayani klien lokal dan internasional yang didukung oleh aliansi strategis dan afiliasinya dengan firma hukum papan atas Jepang, Mori Hamada & Matsumoto (MHM). Di antara bidang keahlian hukum spesialis mereka meliputi Technology Media Telecommunications (TMT), Financial Technology (Fintech), serta perlindungan data pribadi dan privasi data.

Saat ini terbuka lowongan posisi Mid-Associate Financing & Projects di kantor hukum ini. Persyaratannya antara lain kandidat memiliki gelar Sarjana Hukum dari perguruan tinggi terakreditasi; memiliki pengalaman 5-6 tahun dalam praktik hukum di sektor perbankan, keuangan, proyek, dan energi, lebih disukai di firma hukum yang memiliki reputasi baik.

Memiliki keahlian yang kuat dalam menyusun dan melaksanakan transaksi financing yang kompleks, transaksi project finance, dan transaksi terkait energi; berpengetahuan mendalam tentang hukum perbankan dan keuangan, proses pengembangan proyek, dan peraturan energi; sangat baik dalam keterampilan menyusun, bernegosiasi, dan analitis.

Memiliki rekam jejak yang terbukti dalam memberikan nasihat hukum berkualitas tinggi dan layanan klien yang luar biasa; berkemampuan untuk bekerja secara mandiri dan kolaboratif dalam lingkungan yang serba cepat; serta keterampilan komunikasi, interpersonal, dan kepemimpinan yang luar biasa. Bila tertarik, silahkan mengakses situs resmi ATD Law berikut ini.

SIDABUKKE & PARTNERS

Didirikan pada tahun 1980 di Surabaya, Jawa Timur, kantor ini sebelumnya bernama SIDABUKKE CLAN & ASSOCIATES. Kantor cabang kedua mereka yang kemudian bernama SIDABUKKE & PARTNERS didirikan pada bulan Oktober 2012 dan berdomisili di Jakarta. Mereka memiliki komitmen kuat dalam melayani klien di bidang praktik corporate dan litigasi.

Terdapat peluang kerja di kantor ini sebagai Junior Associate for Corporate Lawyers dan Middle-Senior Associate for Corporate Lawyers. Untuk dapat melamar posisi Junior Associate for Corporate Lawyers, kandidat harus memiliki gelar Sarjana Hukum dari universitas terkemuka dengan rekam jejak akademis yang kuat; IPK minimal 3,00.

Halaman Selanjutnya:
Tags:

Berita Terkait