Peran Perempuan di Parlemen Harus Ditingkatkan
Berita

Peran Perempuan di Parlemen Harus Ditingkatkan

Harus lebih gigih berjuang di dalam internal parpol atau fraksi.

Ali
Bacaan 2 Menit

Rieke menilai ideologi parpol yang memperjuangkan keadilan gender-lah yang sangat diperlukan. Sayangnya, di Indonesia, hal ini yang masih sangat kurang. “Ketika ada 30 persen perempuan berada di DPR terpenuhi apakah mereka bisa memperjuangkan hak perempuan? Saya tak yakin bisa bila kondisi parpolnya masih seperti ini,” ujar wanita yang berlatar belakang sebagai artis ini.

Lebih lanjut, Rieke juga mengajak para aktivis perempuan untuk bergabung ke parpol dan menjadi anggota dewan. Ia mengatakan setiap aktivis yang ingin menjadi calon legislatif harus sudah mengetahui apa yang akan diperjuangkan dan dimana akan memperjuangkannya. “Saya sejak awal ketika menjadi caleg sudah bertekad untuk berjuang di komisi perburuhan. Jadi, ketika sudah menjadi anggota DPR sudah bisa langsung bekerja, dan tidak perlu belajar lagi,” ujarnya.

Dosen Ilmu Politik Universitas Indonesia (UI) Reni Suwarso menyatakan Indonesia perlu melakukan evaluasi perjuangan terhadap isu gender dalam 10 atau 15 tahun terakhir dan membuat grand design bagaimana ke depannya. “Dari hasil penelitian WRI ini, ada indikasi bahwa perempuan wakil rakyat di DPR jumlahnya akan menuruh pada pemilu 2014,” pungkasnya. 

Tags: