Pengerahan TNI-Polri Saat New Normal
Foto Essay

Pengerahan TNI-Polri Saat New Normal

Aparat TNI-Polri akan turun ke titik-titik keramaian dalam rangka mendisiplinkan masyarakat selama pandemi Corona masih mewabah di Indonesia.

Resa Esnir
Bacaan 2 Menit

Hukumonline.com

Hukumonline.com

Pantauan Hukumonline, di stasiun MRT Bundaran Hotel Indonesia dan stasiun kereta api Manggarai banyak personel TNI yang berjaga baik di pintu masuk, lorong-lorong jalan hingga ke dalam transportasi publik tersebut.

Hukumonline.com

Para personel TNI dari berbagai kesatuan tersebut selain memeriksa suhu tubuh setiap penumpang mereka sesekali juga memberi peringatan kepada penumpang yang menaiki kereta dan MRT agar tetap mematuhi peraturan PSBB seperti duduk berjauhan ketika di dalam kereta dan selalu memakai masker.

Hukumonline.com

Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto menyebut sebanyak 340.000 personel TNI-Polri akan dikerahkan untuk persiapan tatanan kehidupan baru atau new normal selama pandemi Covid-19.

Hukumonline.com

Para personel tersebut akan memastikan masyarakat menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penularan virus corona. Seluruh masyarakat diawasi untuk tetap menggunakan masker, menjaga jarak, ketersediaan tempat cuci tangan atau alat hand sanitizer.

Hukumonline.com

Selain itu juga, keberadaan masyarakat dalam kapasitas ruang publik atau tempat umum juga akan dibatasi. "Misalnya mal yang kapasitasnya 1.000, kita batasi hanya 500," ucap Hadi.

Hukumonline.com

Dengan kehadiran personel TNI-Polri di ruang publik, diharapkan masyarakat lebih tertib dan taat dalam mengikuti protokol kesehatan untuk mencegah penularan virus corona lebih meluas lagi.

Hukumonline.com

Tags: