Pengangkatan Partner di Sejumlah Firma Hukum Top Indonesia Sepanjang 2023
Kaleidoskop 2023

Pengangkatan Partner di Sejumlah Firma Hukum Top Indonesia Sepanjang 2023

Mulai dari ABNR Counsellors at Law; Siregar Setiawan Manalu Partnership; Santoso, Martinus & Muliawan Advocates; Rifdaan Novarazka & Prabowo; AYMP Atelier of Law; HHR Lawyers; Nurjadin Sumono Mulyadi & Partners; dan masih banyak lagi.

Ferinda K Fachri
Bacaan 8 Menit

ADCO Law

Ialah Aditya Kesha Wijayanto sebagai Partner baru yang memimpin practice area Perbankan dan Keuangan di ADCO Law, Proud Member of Alliott Global Alliance. Posisi barunya ini terhitung mulai efektif sejak 1 Februari 2023 lalu. Sebagai seorang lawyer, Kesha sudah dikenal kemampuannya menuntaskan sejumlah proyek transaksi keuangan, proyek keuangan perusahaan, proyek pengembangan infrastruktur, M&A, dan seterusnya.

“Menghadirkan Kesha sebagai salah satu pimpinan bagian dari pencapaian firma di awal tahun 2023 ini. Kesha, tidak hanya andal menangani dan menyelesaikan berbagai transaksi pada area praktiknya yaitu Perbankan dan Keuangan, namun juga seorang negosiator dan mitra diskusi yang tangguh,” ungkap Senior Partner ADCO Law, Dendi Adisuryo, dalam keterangan tertulisnya yang diterima Hukumonline, Rabu (1/2/2023) lalu.

Santoso, Martinus & Muliawan Advocates

Pada bulan ketiga tahun 2023, Santoso, Martinus & Muliawan Advocates (SMMA) menyambut seorang Partner baru. Ialah Karina Sungkono yang digadang memimpin praktik energi dan infrastruktur di SMMA. Posisi barunya itu mulai berlaku efektif per 1 Maret 2023. Firma hukum SMMA menjadi genap memiliki 4 orang Partner.

“Jadi sebenarnya Bu Karina punya expertise yang unik di bidang Project Finance, Project Development, Construction Finance yang memang perlu spesialisasi khusus. Dari pengalamannya Bu Karina sendiri sekitar 10 tahun khusus mengerjakan ini saja,” ujar Managing Partner SMMA, Wincen Santoso, Jum’at (17/3/2023).

Rifdaan Novarazka & Prabowo

Pada pertengahan Maret 2023, firma hukum Rifdaan Novarazka & Prabowo mengumumkan menyambut Indra D. Pusponegoro sebagai Partner baru. Ia memiliki keahlian di bidang Maritimdan Shipping & Employment Law. Posisi barunya itu mulai berlaku efektif per 21 Maret 2023. Dengan bertambahnya Indra, Rifdaan Novarazka & Prabowo genap memiliki 6 orang Partner.

“Indra itu, saya kenal baik di 2 kantor sebelumnya. Kita bareng-bareng, jadi saya kenal baik beliau dan saya tahu pasti beliau itu lawyer shipping and maritime yang sangat baik. Dengan expertise tersebut, menurut kami semua akan baik untuk firm ke depannya. Karena kita akan bisa melayani klien kami sehubungan dengan shipping dan maritime law,” ujar Managing Partner Rifdaan Novarazka & Prabowo, Randy Rifdaan ketika dikonfirmasi Hukumonline, Selasa (21/3/2023) lalu.

AYMP Atelier of Law

Pada bulan keempat 2023, Armand Yapsunto Muharamsyah and Partners (AYMP) Atelier of Law baru saja mengumumkan 2 Partner barunya. Mereka adalah Riza Buditomo yang mulai efektif pada posisi barunya per 6 Maret 2023; dan Handika Tjen yang efektif pada posisi Partner per 28 Maret 2023. Dengan bergabungnya Riza dan Handika, kini AYMP memiliki 11 orang Partner.

Tags:

Berita Terkait