Menilik Peran ASEAN dalam Pemberantasan Teror di Kawasan
Aktual

Menilik Peran ASEAN dalam Pemberantasan Teror di Kawasan

ANT | Sandy Indra Pratama
Bacaan 2 Menit
Pada Agustus lalu, pemerintah Indonesia dan Australia menyelenggarakan Pertemuan Internasional Kontra-Terorisme (IMCT) dan KTT Pencegahan Pendanaan Terorisme (CTF Summit) yang diselenggarakan di Bali.Selain masalah terorisme, Menkopolhukam menyampaikan para menteri ASEAN juga membahas isu Laut China Selatan dan kejahatan lintas negara."Hasilnya akan disampaikan lewat 'chairman statement' (peryataan ketua ASEAN)," kata Wiranto.Lebih lanjut terkait isu Laut China Selatan, Deputi Menkopolhukam Bidang Kerja Sama Internasional Lutfi Rauf menyampaikan bahwa Indonesia kembali mengingatkan semua negara untuk tetap menjaga stabilitas keamanan dan perdamaian kawasan."Intinya saling menahan diri dan tidak melakukan tindakan yang dapat memprovokasi," kata dia," ujar Lutfi.Menkopolhukam dijadwalkan akan mendampingi Presiden Joko Widodo dalam acara pembukaan KTT ASEAN dan KTT Terkait ASEAN Ke-28 dan Ke-29 pada Selasa (6/8), di NCC Vientiane, Laos.Presiden Joko Widodo dijadwalkan hadir di National Convention Center (NCC) Vientiane pada Selasa, sekitar pukul 12.30 waktu setempat untuk mengikuti pembukaan KTT ASEAN tersebut.
Tags: