Luapan Apresiasi Deretan Pemenang Indonesia Pro Bono Awards 2022
Indonesia Pro Bono Awards 2022

Luapan Apresiasi Deretan Pemenang Indonesia Pro Bono Awards 2022

Jajaran pemenang kategori Excellent Pro Bono Hours Law Firms dan Law Firms with Exceptional Dedication for Pro Bono Works memberi motivasi bagi para lawyer untuk bersama-sama membangun semangat sosial dan kemanusiaan dalam memberi bantuan hukum pro bono.

Ferinda K Fachri
Bacaan 4 Menit

Hukumonline.com

Untuk Hukumonline Award for Law Firms with Exceptional Dedication for Pro Bono Works for Law Firms with 1-10 Lawyers Cate gory kembali diraih oleh Paulus Sania Sirwutubun & Asosiasi dari Papua Barat. Membuat kantor hukum ini sukses memboyong 2 penghargaan sekaligus.

Paulus Sania Sirwutubun kembali mengucapkan terima kasihnya, terutama kepada Tuhan yang Maha Kuasa. “Dengan inovasi yang baru ini, dapat memberi semangat juang penegakan hukum, dapat juga menjadi acuan tersendiri bagi kami para lawyer (untuk lebih giat melakukan pro bono). Saya memberi apresiasi kepada Hukumonline dan memberi semangat atau spirit kepada rekan-rekan lawyer yang ada di Papua Barat dan seluruh Indonesia untuk bersama-sama membangun semangat sosial, semangat kemanusiaan.”

Hukumonline.com

Kemudian, kategori juara dari Hukumonline Award for Law Firms with Exceptional Dedication for Pro Bono Works for Law Firms with 11-30 Lawyers Category diraih Officium Nobile Indolaw dari DKI Jakarta. Perwakilan dari Officium Nobile Indolaw menyampaikan penghargaan ini hal yang sangat positif bagi Indolaw.

“Karena Hukumonline adalah salah satu media terbesar, media hukum No.1 yang ada di Indonesia, tentu ini kehormatan tinggi bagi kami. Kami mengikuti setiap tahun Pro Bono Award ini dengan tujuan utama ikut menjadi bagian membangun ekosistem bantuan hukum cuma-cuma yang ada di Indonesia. Mendapat penghargaan itu tentunya apresiasi tinggi bagi kami di Indolaw dan teman-teman lawyer yang ada di Indolaw,” tuturnya.

Tak lupa ia menyampaikan terima kasih terhadap Tjoetjoe Sandjaja Hernanto sebagai advokat utama di Indolaw yang setiap saat memberi keleluasaan bagi kalangan advokat Indolaw untuk menerima lawyer-nya memberi bantuan hukum cuma-cuma. “Prinsipnya (di Indolaw menerapkan) begini, silahkan jalankan, soal operasional semua itu tetap manajemen Indolaw yang akan memberi dukungan yang penting tetap fokus. Tidak memilah, apakah ini bantuan hukum cuma-cuma atau pemberian bantuan hukum komersil,” kata dia.

Hukumonline.com

Selanjutnya, kategoi pemenang Hukumonline Award for Law Firms with Exceptional Dedication for Pro Bono Works for Law Firms with 31 or More Lawyers Category diraih Hiswara Bunjamin & Tandjung in Association with Herbert Smith Freehills dari DKI Jakarta. Perwakilan Hiswara Bunjamin & Tandjung, Richard Pedler menyampaikan terima kasih kepada rekan-rekan di Hukumonline atas penghargaan ini.

Hukumonline.com

"Tentunya dengan penghargaan ini akan menjadi cambuk lagi bagi kami untuk terus meningkatkan layanan pro bono kami. Kedua, kami juga ingin menyampaikan setiap orang adalah pemenang ketika masing-masing sudah melakukan pro bono. Jadi sekali lagi terima kasih dan selamat juga kepada rekan-rekan lain,” ucap Richard.

Tags:

Berita Terkait