Lebih dari 200 Kantor Hukum Berebut Takhta Top 100 Indonesian Law Firms 2024
Top 100 Indonesian Law Firms 2024

Lebih dari 200 Kantor Hukum Berebut Takhta Top 100 Indonesian Law Firms 2024

Jumlah partisipasi terus meningkat dari 210 kantor hukum pada Top 100 Indonesian Law Firms 2023. Tahun 2024 akan menjadi pemeringkatan dengan jumlah partisipasi terbanyak.

Normand Edwin Elnizar
Bacaan 3 Menit
Hukumonline
Hukumonline

Berawal dari Corporate Law Firm Indonesia 2017-2018 yang dirilis tahun 2018, kini penerbitan Top 100 Indonesian Law Firms 2024 akan menjadi rilis ketujuh. Hukumonline berupaya memotret sebaik mungkin bisnis jasa hukum oleh kantor-kantor hukum bermutu di Indonesia. Tidak kurang dari 230 kantor hukum telah terlibat sebagai responden survei yang digelar hingga akhir Februari 2024 lalu.

“Sudah terkumpul rentang 230-235 kantor hukum yang sedang diolah pemeringkatannya,” kata Katon Baskoro, Research & Awards Manager Hukumonline. Jumlah ini kembali meningkat dari angka 210 kantor hukum dalam Top 100 Indonesian Law Firms 2023. Sebelumnya pun terdaftar 167 law firm pada Top 100 Indonesian Law Firms 2022.

Antusiasme kantor hukum Indonesia untuk berpartisipasi dalam pemeringkatan ini jelas melonjak. Pada rilis pertama Hukumonline di tahun 2018 hanya ada 19 law firm Indonesia yang berhasil dilibatkan dalam pemeringkatan.

Baca juga:

Kategori pemeringkatan pun terus bertambah termasuk pemilahan berdasarkan layanan jasa litigasi dan nonlitigasi. Metode pemeringkatan yang digunakan juga berkembang tidak lagi sekadar memotret ukuran dari jumlah personel fee earners.

Hukumonline masih menggunakan metode yang mengacu jumlah personel fee earners sejak laporan pemeringkatan pertama tahun 2018. Jumlah itu meliputi partner, associate, of counsel hingga advokat asing yang dimiliki kantor hukum. Semakin banyak jumlah fee earners, maka semakin besar atau tinggi peringkat kantor hukum.

Banyaknya jumlah fee earners sebagai salah satu parameter besarnya kantor hukum ini diterima dalam praktik misalnya oleh Georgetown Law School. Menurut mereka, semakin banyak advokat dan lokasi kantor yang dimiliki oleh kantor hukum, maka kantor tersebut bisa dianggap sebagai firma hukum besar.

Namun, sejak tahun 2023 sudah ada komponen penilaian tambahan yang tidak sebatas banyaknya jumlah fee earners. “Aspek penilaian tidak hanya diukur melalui fee earners, tetapi juga melibatkan performa kantor hukum selama satu tahun terakhir,” kata Katon menjelaskan.

Performa ini dilihat dari riwayat perkara yang ditangani kantor-kantor hukum selama satu tahun ke belakang. Katon menyebut penilaian performa ditujukan untuk menilai kantor hukum dalam kategori Rising Star. Kantor-kantor ini berdiri pada rentang tahun 2020 sampai 2024.

Ada tiga anugerah khusus untuk para Rising Star yaitu Rising Star Full Service Law Firm of the Year, Rising Star Litigation Law Firm of the Year, dan Rising Star Non-Litigation/Corporate Law Firm of the Year. Kategori ini satu-satunya yang bisa diraih sekali seumur hidup. Hal ini karena Rising Star hanya untuk kantor hukum yang baru berdiri lima tahun sebelum penganugerahan dalam Top 100 Indonesian Law Firms.

Hukumonline juga kembali melanjutkan perspektif keterlibatan perempuan dalam kantor hukum. Penilaiannya berdasarkan jumlah partner perempuan terbanyak dari masing-masing kantor hukum yang terdaftar dalam survei Top 100 Indonesian Law Firms 2024. Pemenangnya berhak mendapat gelar juara Most Female Partners Law Firm of the Year.

Selebihnya masih ada sejumlah anugerah lain yaitu Largest Full Service Law Firm of the Year 2024, The Best Midsize Full Service Law Firm 2024, Largest Litigation Law Firm of the Year 2024, Best Midsize Litigation of the Year, Largest Corporate/Non-Litigation Law Firm of the Year 2024, Best Midsize Corporate/Non-Litigation Law Firm 2024, Best Full Service Law Firm of The Year, Best Litigation Law Firm of The Year, Best Non Litigation/Corporate Law Firm of The Year, Largest Regional Law Firm of The Year, serta Best Law Firm Brand Innovation of The Year.

Penasaran law firm apa saja yang akan menyabet gelar juara dalam Top 100 Indonesian Law Firms 2024? Jangan lewatkan berita selengkapnya hanya di Hukumonline!

Tags:

Berita Terkait