KY Buka Pendaftaran Calon Hakim Agung
Aktual

KY Buka Pendaftaran Calon Hakim Agung

ASH
Bacaan 2 Menit
KY Buka Pendaftaran Calon Hakim Agung
Hukumonline

KY akan membuka pendaftaran bagi tiga calon hakim agung (CHA) untuk mengisi tiga posisi hakim agung yang akan pensiun pada semester kedua Tahun 2013 dan awal tahun 2014. Proses pendaftaran ini juga bersifat terbuka, baik dari jalur hakim karir maupun kalangan akademisi.

“Pada tanggal 28 Juni 2013 lalu, KY menerima surat dari MA tentang permintaan pengisian tiga posisi hakim agung yang akan pensiun pada semester II 2013 dan awal tahun 2014. Yang akan pensiun itu Ibu Komariah, Pak I Made Tara, dan Bu Marina Sidabutar,” kata Juru Bicara KY, Asep Rahmat Fajar di Gedung KY, Jakarta, Jumat (19/7).

Adapun calon hakim agung yang dibutuhkan adalah satu untuk posisi hakim agung bidang pidana, satu untuk posisi hakim agung bidang perdata, dan satu untuk posisi hakim agung bidang Tata Usaha Negara (TUN). “Untuk merespon permintaan itu, KY akan membuka pendaftaran CHA sejak tanggal 22 Juli sampai dengan 16 Agustus 2013,” kata Asep.

Untuk hasil tes, nantinya pengumuman secara lengkap dapat dilihat juga pada surat kabar dan website resmi KY. 

Ditegaskan Asep, pada masa pendaftaran ini selain menunggu,  KY juga akan bersifat aktif (jemput bola) dengan melakukan sosialisasi dan membuka pendaftaran langsung di tempat-tempat yang dianggap banyak memiliki potensial calon peserta. "Kita akan jemput bola dan melakukan sosialisasi di tempat-tempat yang memiliki potensi banyak calon peserta yang akan mendaftar,” katanya. 

Di sisi lain, saat ini KY juga masih melakukan proses seleksi CHA periode pertama 2013 untuk mengisi tujuh posisi hakim agung yang kosong. “Tanggal 22-26 Juli akan dilakukan wawancara terbuka dan akhir Juli nanti rencananya akan diserahkan ke DPR,” katanya.

Tags: