Pilot Project NSW Priok Diundur Desember
Berita

Pilot Project NSW Priok Diundur Desember

Pelaksanaan proyek percontohan National Single Window (NSW) di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, diundur Desember nanti. Dirjen Bea dan Cukai Anwar Suprijadi menilai implementasi pada Juli kurang realistis.

Lut
Bacaan 2 Menit

 

Nantinya, instansi yang menjadi lokomotif dalam pelaksanaan ASW ini adalah Bea Cukai dan Perdagangan. Selama ini, di Indonesia baru Ditjen Bea Cukai, Pelindo dan beberapa perusahaan (Pelayaran) yang telah melaksanakan sistem penanganan dan pelayanan lalu lintas barang secara elektronik. Namun sistem tersebut belum terintegrasi, baru stand alone system.

 

NSW yang akan dilaksanakan ada dua yaitu e-PortNet dan e-TradeNet. Selama ini Singapura merupakan salah satu negara yang terbaik dalam sistem pelayanannya, karena sudah memiliki e-PortNet dan e-TradeNet.

 

Di Indonesia, e-PortNet (EDI Manifest System) dan e-TradeNet (EDI Import System dan EDI Export System), tahun 2006 akan digabung menjadi satu dengan nama Indonesia National Single Window. Kemudian pada tahun 2008 INSW akan berkoneksi dengan ASW (ASEAN Single Window).

 

Untuk e-PortNet yang menjadi agency-nya adalah Bea Cukai, Perhubungan Laut, Pelindo, Terminal Operator, Shipping Line dan PBM. Sementara pioner e-TradeNet antara lain Bea Cukai, Perdagangan dan Importir/Eksportir).

 

Asing Berminat

Sementara itu, perkiraan awal nilai total proyek penggarapan portal NSW termasuk jaringan, desain, dan perawatan adalah Rp 1 trilun. Tender pekerjaan portal ini rencananya digelar Maret 2007.

 

Tender inilah yang membuat 4 perusahaan penyedia jasa teknologi informasi (TI) asing di antaranya Microsoft, Dagang Net (Malaysia), Crimson Logic (Singapura), dan Korean Trade Net (Korea), berminat menggarap pekerjaan portal single window Indonesia.

 

Dalam paparannya, Microsoft dan Dagang net meyakini pekerjaan pembuatan portal atau Application Service Provider (ASP) untuk NSW hanyalah sebagian kecil dari upaya membuat sistem satu jalur kepabeanan nasional yang ideal, efektif, dan efisien.

Halaman Selanjutnya:
Tags: