ILO: Perlindungan Buruh Migran Dapat Atasi Kemiskinan
Berita

ILO: Perlindungan Buruh Migran Dapat Atasi Kemiskinan

ILO memberikan laporan untuk menanggulangi kemiskinan di Indonesia. Dari 12 paparan program, ILo menyoroti pentingnya perlindungan buruh migran.

CR-1
Bacaan 2 Menit

Direktur ILO untuk Indonesia, Alan Boulton mengatakan masalah buruh migran menjadi hal yang sangat berpengaruh bagi kondisi ekonomi di Indonesia. Keadaan di Indonesia membuat banyak orang memutuskan untuk memilih bekerja di luar negeri.

Dengan adanya proses migrasi tenaga kerja, maka dengan sendirinya masalah pengangguran akan berkurang. Pendapatan yang masuk bagi buruh akan mengurangi tingkat kemiskinan di Indonesia.

Namun, dengan banyaknya kasus-kasus yang melibatkan buruh migran, ILO merasa perlunya diberikan perlindungan terhadap buruh migran tersebut.

Kita perlu memberi perlindungan bagi buruh migran khususnya menyangkut masalah ekploitasi dan pelecehan maupun penyiksaan bagi buruh migran di luar negeri, ujar Alan kepada hukumonline.

Alan mengakui bahwa pihak pemerintah sudah berupaya untuk menanggulangi permasalahan buruh migran ini dengan membentuk rancangan undang-undang yang berkaitan dengan buruh migran tersebut.

Maka, dengan adanya program bagi perlindungan buruh migran akan menciptakan kondisi yang aman bagi para buruh. Perlindungan dan rasa aman tersebut membuat buruh dapat bekerja dengan tenang dan memberikan pendapatan. Dengan pendapatan tersebut, otomatis akan mengurangi tingkat kemiskinan.

Menanggapi masalah perlindungan buruh migran ini, Sekretaris Jenderal Departemen Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Tjepy F. Aloewie menjelaskan, pihak pemerintah tengah berupaya menyelesaikan masalah buruh migran.

Halaman Selanjutnya:
Tags: