Membangun Model Pers yang Berkelanjutan untuk Media Massa
Terbaru

Membangun Model Pers yang Berkelanjutan untuk Media Massa

Media massa berkelanjutan harus diikuti oleh kepercayaan publik.

CR-27
Bacaan 2 Menit
Menko Polhukam Mahfud MD dalam acara Konvensi Nasional HPN 2022: Membangun Model Media Massa Yang Berkelanjutan. Foto: CR-27
Menko Polhukam Mahfud MD dalam acara Konvensi Nasional HPN 2022: Membangun Model Media Massa Yang Berkelanjutan. Foto: CR-27

Kemajuan era digital mendorong tumbuhnya media-media baru berbasis elektronik yang menyajikan informasi lebih cepat dengan bantuan koneksi internet. Kemudahan mengakses informasi melalui perangkat komunikasi ini dinilai sebagai kemajuan teknologi di bidang media.

Media-media baru berbasis online yang muncul menghadirkan kemudahan bagi pembacanya sehingga media-media cetak konvensional yang berjaya pada masanya, satu persatu mulai menutup percetakan dan berhenti cetak.

Dalam Konvensi Nasional Hari Pers Nasional 2022 yang dilaksanakan pada tanggal 7-8 Februari 2022 yang lalu di Kendari, Sulawesi Tenggara, membahas mengenai membangun model media massa yang berkelanjutan agar pengelola perusahaan media tidak tergerus akan lemahnya nilai ekonomi karena tidak dapat bersaing dengan media elektronik.

Tim perumus Konvensi Nasional Media Massa HPN 2022 yang terdiri dari Agus Sudibyo, Eduar Depari, Kemal Effendi Gani, Frans Surdiasis, Neil Tobing, Wenseslaus Manggut, Candi Sinaga dan Christina Chelsea mendorong agar komunitas pers nasional Indonesia dan pihak terkait mulai mengupayakan beragai inisiatif ke arah terbanggunnya kemandirian tersebut. (Baca: Pemerintah Perlu Percepat Regulasi Publisher Rights dalam Ekosistem Media)

Sehubungan dengan hal ini, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan, Mahfud MD mengungkapkan bahwa media massa berkelanjutan harus diikuti oleh kepercayaan publik.

“Agar media terus berkelanjutan, pers tidak seharusnya menerapkan praktik jurnalisme yang menggampangkan proses dan menurunkan kualitas,” ungkapnya seperti dikutip dalam kominfo.go.id.

Tim perumus Konvensi Nasional Media Massa HPN 2022 menyampaikan ada lima saran keyakinan untuk membangun keberlanjutan media massa dalam jangka panjang dengan memerlukan kemandirian yang kuat.

Tags:

Berita Terkait