Hakim Agung Terjaring OTT, Integritas dan Marwah Pengadilan Harus Dijaga
Terbaru

Hakim Agung Terjaring OTT, Integritas dan Marwah Pengadilan Harus Dijaga

Pengadilan merupakan institusi yang memberikan pelayanan publik kepada masyarakat, sekaligus memberantas korupsi.

Mochamad Januar Rizki
Bacaan 2 Menit

Sementara itu, Ketua Pengadilan Tinggi Gorontalo Roki Panjaitan juga mengingatkan jajaran hakim Pengadilan di wilayah Gorontalo agar tidak melakukan tindak pidana korupsi. Lebih lanjut, Roki juga membeberkan upaya-upaya dalam mencegah terjadinya korupsi di Pengadilan Tinggi Gorontalo. Hal ini dengan mengajukan instansinya sebagai kandidat Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Zona Integritas (ZI) ke KemenpanRB, yang saat ini masih dalam proses pemenuhan.

“Kami juga melakukan inovasi untuk mempercepat pelayanan kepada masyarakat, melalui digitalisasi layanan, dengan menyediakan aplikasi seperti SIPAPA, SIMANIK, PTSP Online, dan lainnya,” ujar Roki.

Roki meyakini melalui digitalisasi layanan maka akan mempermudah masyarakat memperoleh pelayanan dan putusan dari pengadilan. Selain itu, menghindarkan terjadinya praktik korupsi atas layanan yang disediakan secara cepat dan digital tersebut.

“Saya berharap semua di sini berkomitmen sungguh-sungguh, jangan ada yang ‘keciduk’ KPK. Ini adalah upaya pencegahan korupsi secara persuasif, mengingatkan pihak yang tidak mau berubah, agar tidak melakukan korupsi,” kata Roki.

Tags:

Berita Terkait