Gelar Halal Bihalal, IKA FH Unair Harap Para Alumninya Bisa Berjejaring
Terbaru

Gelar Halal Bihalal, IKA FH Unair Harap Para Alumninya Bisa Berjejaring

Jejaring bertujuan agar ada kolaborasi antar alumni yang mempunyai bidang berbeda.

Aji Prasetyo
Bacaan 2 Menit
Ketua IKA FH Unair, Reghi Perdana saat memberikan sambutan dalam acara halal bihalal Ikatan Alumni Fakultas Hukum Universitas Airlangga di Jakarta, Sabtu (4/5/2024). Foto: AJP
Ketua IKA FH Unair, Reghi Perdana saat memberikan sambutan dalam acara halal bihalal Ikatan Alumni Fakultas Hukum Universitas Airlangga di Jakarta, Sabtu (4/5/2024). Foto: AJP

Ikatan Alumni Fakultas Hukum Universitas Airlangga (IKA FH Unair) mengadakan halal bihalal di Anjungan Nusa Tenggara Timur Taman Mini Indonesia Indah. Selain ajang silaturahmi, acara tersebut juga bertujuan agar para alumni saling mengenal satu sama lain sehingga bisa memperluas jaringan.

Hal itu dikatakan Ketua IKA FH Unair, Reghi Perdana kepada hukumonline, Sabtu (4/5/2024). Menurut Reghi para alumni FH Unair bekerja dalam berbagai bidang yang berbeda sehingga jika saling mengenal maka bisa saja ada kolaborasi dari pekerjaan yang dilakukan dan hal tersebut tentu saja bisa berguna bagi mereka secara pribadi dan bangsa secara umum.

“Membangun jejaring, kita bersilaturrahmi saling mengenal, mengetahui dan posisinya apa bidang kerjanya apa, saling membangun kerjasama, saling membantu. misalnya disini ada pengusaha, pengacara, pemerintah, kalau memang bisa disenergikan bisa jadi kekuatan yang besar bukan untuk Unair saja, tetapi juga untuk bangsa,” kata Reghi.

Baca juga:

Hukumonline.com

Para alumni FH Unair berfoto bersama seusai acara halal bihalal. Foto: AJP

Reghi menjelaskan sejumlah alumni FH Unair juga berhasil menduduki jabatan penting baik di pemerintahan, BUMN, korporasi, dan tentunya juga menjadi advokat. Misalnya saja ada Direktur Jenderal (Dirjen) Asia Pasifik dan Afrika Kementerian Luar Negeri Abdul Kadir Jailani, Wakil Ketua Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) Aru Armando.

Kemudian Demisioner Chief Legal Counsel SKK Migas dan Ketua Asosiasi Praktisi Hukum Migas dan Energi Terbarukan Didik Sasono Setyadi. Reghi sendiri adalah Kepala Biro Hukum Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM). 

“Kalau mereka bersinergi kan sangat bagus ya untuk kemajuan bersama, tentu akan bermanfaat juga bagi bangsa dan negara dari kolaborasi antar sektor itu. Itu sih intinya,” jelasnya.

Selain acara ini, IKA FH Unair juga mempunyai program lain salah satunya yaitu Kakak Asuh, dimana para mahasiswa tingkat akhir yang lulus seleksi bisa mendapatkan mentoring dari para senior mereka sesuai dengan minat masing-masing. Hal ini bertujuan agar para mahasiswa tingkat akhir tersebut bisa belajar langsung dari para ahli yang ada di bidangnya.

“Untuk tahun ini juga ada program itu periode kedua. Itu progam mentoring antara alumni-alumni yang sudah berhasil dengan adik-adik mahasiswa tingkat akhir sehingga mereka bisa belajar langsung pada ahli gimana bisa mereka eksis di dunia kerja,” tuturnya.

Dalam kesempatan yang sama, Pembina IKA FH Unair, Pramono Indoharto juga berterima kasih kepada para alumni yang hadir dalam acara ini. Mantan petinggi Chevron dan Pertamina ini berharap acara ini bisa mempererat hubungan antar alumni termasuk hubungan antar senior dan juniornya.

“Saya harap adik-adik junior jangan sungkan hubungi kami yang pernabakti, kami siap membantu jika memang dibutuhkan. Dan alhamdulillah kami ini masih sehat sehingga bisa hadir,” pungkasnya.

Tags:

Berita Terkait