Direktori Practice Leaders Hukumonline Beri Kemudahan Bagi Pelaku Usaha
Practice Leaders

Direktori Practice Leaders Hukumonline Beri Kemudahan Bagi Pelaku Usaha

Hukumonline bisa terus menjadi mitra strategis bagi pemerintah untuk bersama-sama memajukan Indonesia.

Willa Wahyuni
Bacaan 3 Menit
Deputi Bidang Teknologi Informasi Penanaman Modal Kementerian Investasi/BKPM, Ricky Kusmayadi memberi sambutan saat peluncuran Practice Leaders, Jumat (28/6/2024) di Jakarta. Foto: RES
Deputi Bidang Teknologi Informasi Penanaman Modal Kementerian Investasi/BKPM, Ricky Kusmayadi memberi sambutan saat peluncuran Practice Leaders, Jumat (28/6/2024) di Jakarta. Foto: RES

Hukumonline menggelar ajang Top 100 Indonesian Law Firms 2024 dan peluncuran Practice Leaders, pada Jum'at (28/6/2024) di Jakarta. Acara ini diselenggarakan dalam rangka mewujudkan sinergi dan kolaborasi para praktisi hukum, akademisi, pebisnis, pemerintah, dan masyarakat umum.

Salah satu aspek penting dalam menciptakan investasi yang kondusif adalah kepastian hukum karena dapat memberikan kepastian dalam berusaha. Hal ini sejalan dengan misi Hukumonline dalam mendemokratisasi aspek hukum melalui platform regulasi berbasis teknologi digital. 

“Ini sangat relevan dan selaras dengan tujuan dari BKPM yaitu untuk menciptakan iklim investasi yang kondusif di Indonesia,” ujar Ricky Kusmayadi selaku Deputi Bidang Teknologi Informasi Penanaman Modal Kementerian Investasi/BKPM dalam gelaran Practice Leaders 2024, Jumat (28/6).

Baca Juga:

Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) merupakan Lembaga Pemerintah yang bertugas melaksanakan koordinasi kebijakan dan pelayanan di bidang penanaman modal berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Sebagai penghubung utama antara dunia usaha dan pemerintah, BKPM diberi mandat untuk mendorong investasi langsung, baik dari dalam negeri maupun luar negeri, melalui penciptaan iklim investasi yang kondusif.

“Kami di BKPM pun terus mengembangkan platform berbasis teknologi digital Perizinan Berusaha Terintegrasi secara elektronik Online Single Submission atau OSS,” ujarnya.

Tags:

Berita Terkait