Diinisiasi RAP FC Indonesia, CSO Mundiavocat Kunjungi Hukumonline
Terbaru

Diinisiasi RAP FC Indonesia, CSO Mundiavocat Kunjungi Hukumonline

Kunjungan dalam rangka sosialisasi Asialawyers Cup 2024 di Kamboja

Aji Prasetyo
Bacaan 4 Menit

“Persiapan ke depan terkait event di Kamboja, kami RAP sudah ada persiapan 3 bulan termasuk Sadam ada pemain 15 lah. Untuk ke depannya kita akan seleksi pemain. Kalau ada perbedaan (dari tim yang menjuarai Mundiavocat di Prancis kemarin, red), tetapi tidak banyak lah,” katanya.

Sebuah kebanggaan

Chief Media & Engagement Officer (CMO) Hukumonline Amrie Hakim mengaku senang atas kunjungan ini. Menurutnya, kedatangan Alexandra sebagai perwakilan penyelenggara Mundiavocat merupakan kebanggaan tersendiri bagi Hukumonline.

Hukumonline.com

Chief Media & Engagement Officer (CMO) Hukumonline Amrie Hakim.

Sebagai Portal berita hukum terbesar di Indonesia, Hukumonline mempunyai berbagai layanan baik berbayar maupun tidak berbayar yang sangat berguna bagi perkembangan hukum di Indonesia mulai dari pusat data, klinik hukum, pemberitaan, dan banyak layanan lainnya yang bisa diakses masyarakat.

Hukumonline juga mempunyai ratusan ribu pelanggan baik itu korporasi ataupun kantor hukum, termasuk RAP. Selain itu, Hukumonline menjadi satu-satunya portal berita hukum yang memberikan penghargaan kepada kantor hukum maupun in house councel atas prestasi yang mereka torehkan selama ini.

Hukumonline.com

Chief Media & Engagement Officer Hukumonline Amrie Hakim dan Owner RAP FC Indonesia Resha Agriansyah.

Oleh karena itu, Amrie berharap ke depannya Hukumonline dapat menjalin kerja sama dan ikut andil dalam turnamen Mundiavocat selanjutnya. “Semoga Hukumonline bisa ikut berperan menjadi media partner Mundiavocat selanjutnya,” ujar Amrie.

AVP Premium Content Hukumonline Christina Desy menambahkan Hukumonline juga mempunyai layanan berbahasa Inggris, sehingga bisa memudahkan para advokat maupun pegiat hukum asing untuk mengetahui informasi seputar hukum di Indonesia. Selain itu, dalam content premium, Hukumonline juga mempunyai berbagai layanan lain untuk membantu permasalahan hukum para pelanggan.

“Kami punya product compliance system dan monitoring obligation, bahkan kita juga sudah mempunyai layanan chat GPT, AI Hukumonline,” katanya.

Tags:

Berita Terkait