Darmin Mewariskan Redenominasi ke Pemerintah
Aktual

Darmin Mewariskan Redenominasi ke Pemerintah

FAT
Bacaan 2 Menit
Darmin Mewariskan Redenominasi ke Pemerintah
Hukumonline

Salah satu yang menjadi warisan Darmin Nasution sebelum purna sebagai Gubernur Bank Indonesia (BI) adalah wacana redenominasi atau penyederhanaan nilai mata uang menjadi lebih kecil tanpa mengubah nilai tukarnya. Meski terdapat tim nasional di bawah komando Wakil Presiden, ia meyakini bahwa wacana redenominasi ini akan tetap jalan.

“Dalam programnya jelas harus jalan (wacana redenominasi, red),” ujar Darmin dalam rapat kerja dengan Komisi XI di Komplek Parlemen di Jakarta, Selasa (21/5).

Darmin percaya, meski bertahap wacana redenominasi harus tetap dilakukan. Meski BI hanya bagian dari tim nasional yang dibentuk Presiden, ia menegaskan bahwa Bank Sentral tersebut siap menerjunkan tim yang kuat dalam mengembangkan wacana ini.

“Mudah-mudahan sejalan dengan tim nasional yang dibentuk Presiden. Kita bagian dari itu,” pungkasnya.

Tags:

Berita Terkait