Alfin Sulaiman dan Upaya Menyatukan Advokat Melalui Golf
Terbaru

Alfin Sulaiman dan Upaya Menyatukan Advokat Melalui Golf

Kekuatan golf bisa menjadi modal untuk mempersatukan berbagai organisasi advokat ke depan.

M. Agus Yozami/Willa Wahyuni
Bacaan 3 Menit

Bagi Alfin selain sebagai olahraga yang bertujuan untuk menjaga kesehatan, golf juga berfungsi untuk menjalin pertemanan dan membangun jaringan. Lewat olahraga ini, para lawyer tidak hanya menjadikan golf sebagai tempat berdiksusi, tapi juga berenegosiasi dan mendapatkan klien baru. 

“Terkadang kita membicarakan pemersatuan organisasi advokat melalui kegiatan seperti ini,” kata Alfin.

Sekjen PERADI SAI Arief Patramijaya mengakui olahraga golf bukan hanya bertujuan untuk menyehatkan tubuh semata-mata.

Hukumonline.com

Sekjen Peradi SAI Patra M Zen. Foto: RES

Olahraga ini juga bisa dijadikan ajang untuk berdiskusi dan mempererat tali pertemanan. Patra sendiri mengemban tugas sebagai Ketua Dewan Penasihat di 37 GA. Menurutnya, golf secara nyata dapat menyatukan banyak perbedaan.

“Kita terdiri dari organisasi advokat yang berbeda, makanya di 37 GA tidak ada satupun perbedaan. Sebagaimana layaknya organisasi, yang paling pokok adalah organisasi itu bermanfaat bagi anggotanya,” kata lelaki yang biasa dikenal Patra M Zen.

Ketua AAI Officium Nobile, Palmer Situmorang, juga berpendapat bahwa golf merupakan olahraga yang bisa mempersatukan organisasi dan tidak mengenal perbedaan di dalamnya.

Hukumonline.com

Ketua AAI Officium Nobile, Palmer Situmorang. Foto: Istimewa

Menurut Palmer, dengan adanya turnamen golf, semua bisa menghilangkan kepentingan yang bersifat sektoral sambil bercengkrama dan tertawa.

Tags:

Berita Terkait