3 Perusahaan Buka Lowongan Kerja Posisi Legal Officer
Terbaru

3 Perusahaan Buka Lowongan Kerja Posisi Legal Officer

Legal officer adalah profesi yang tugasnya menangani masalah hukum, baik secara internal maupun eksternal, serta melindungi organisasi atau perusahaan agar terhindar dari masalah hukum.

Willa Wahyuni
Bacaan 3 Menit

Kualifikasi yang dicari untuk mengisi posisi ini adalah lulusan sarjana hukum yang telah memiliki lisensi advokat yang masih berlaku, minimal memiliki 2 tahun pengalaman sebagai pengacara perusahaan di bidang jasa keuangan atau sekuritas lebih disukai.

Daftar sekarang untuk menjadi bagian dari Danamart dan berkontribusi pada pertumbuhan industri crowdfunding sekuritas pada link berikut ini.

  1. Legal Officer di PT Pakuwon Jati Tbk

PT Pakuwon Jati Tbk merupakan pengembang real estate terdiversifikasi yang berfokus di Jakarta, Surabaya, Solo, Yogyakarta, Bali, Bekasi, dan Batam. PT Pakuwon Jati Tbk juga pelopor konsep superblok di Indonesia, sebuah pengembangan multi guna berskala besar yang terintegrasi dari pusat perbelanjaan ritel, perkantoran, kondominium, dan hotel.

PT Pakuwon saat ini mencari kandidat untuk mengisi posisi legal officer yang solutif dan proaktif yang mampu memberikan wawasan yang jelas terkait dengan semua masalah hukum di dalam perusahaan.

Kualifikasi yang dicari adalah lulusan ilmu atau magister kenotariatan yang berpengalaman minimal satu tahun, memahami isu legal terkait bisnis properti dan menguasai hukum dan perundang-undangan terkait bisnis properti.

Posisi ini nantinya akan bertanggung jawab mempersiapkan perjanjian yang diperlukan berdasarkan data atau perjanjian yang diterima atau diminta dari manajemen dan departemen lain. Kemudian posisi ini juga akan bertugas memeriksa perjanjian, mengupdate perubahan perjanjian, dan melakukan koordinasi dengan internal mengenai masalah legislasi dengan pihak luar.

Bagi kandidat yang berminat dapat mendaftarkan diri pada laman ini.

  1. Legal Officer di PT Koexim Mandiri Finance

PT Koexim Mandiri Finance tumbuh secara konsisten dalam kinerja bisnis sejak didirikan pada 1 Juni 1992 dan hingga kini berhasil tampil sebagai salah satu perusahaan multifinance terkemuka di Indonesia.

PT Koexim Mandiri Finance saat ini mencari kandidat untuk mengisi posisi legal officer dengan kualifikasi lulusan ilmu hukum yang telah memiliki pengalaman di bidang hukum atau kepatuhan di lembaga keuangan atau industri perbankan.

Posisi ini bertanggung jawab dalam melakukan pengawasan hukum terhadap setiap peraturan pembiayaan, memastikan legalitas perusahaan dan kesesuaian dengan peraturan yang ditetapkan oleh otoritas serta update pengetahuan terkini tentang perubahan peraturan perundang-undangan.

Kandidat yang berminat dapat mendaftarkan diri pada link berikut ini.

Tags:

Berita Terkait